Resep Ayam Goreng Ungkep untuk Stok Lauk, Makin Praktis Pakai Rempah Bubuk!

Resep Ayam Goreng Ungkep untuk Stok Lauk, Makin Praktis Pakai Rempah Bubuk!

30 Aug 2024 | 14:39

Siapa yang sering merasa kerepotan jika harus menyiapkan sarapan sekaligus bekal makan siang untuk keluarga? Punya stok lauk siap masak atau santap, bisa jadi solusi tepat seperti resep ayam goreng ungkep yang satu ini.

Tahan di freezer hingga 2 bulan, cara membuatnya pun cukup praktis karena tinggal cemplung aneka bumbu dan rempah bubuk. Cocok juga dijadikan resep MPasi anak di umur 1tahun, yuk intip resep dan cara pembuatannya.

Bahan Utama

  • 1kg ayam, cuci, dan tambahkan perasan jeruk nipis
  • 1 sdt kunyit bubuk
  • 1/2 sdt jahe bubuk
  • 2 sdt ketumbar bubuk
  • 2 sdt bawang putih bubuk
  • 5 bawang merah
  • 6 bawang putih
  • 2 kemiri
  • Daun salam
  • Daun jeruk
  • Serai
  • Gula, garam, dan kaldu jamur secukupnya

Cara Memasak

1. Haluskan bawang merah, bawang putih, dan kemiri, sisihkan.

2. Didihkan air secukupnya, jangan masukkan ayam sebelum air mendidih karena akan mudah hancur.

3. Masukkan daun salam, daun jeruk, dan serai ke dalam wajan berisi air mendidih. 

4. Lanjutkan dengan menambahkan bumbu halus, kunyit bubuk, jahe bubuk, ketumbar bubuk, dan bawang putih bubuk. Aduk-aduk, tambahkan kaldu jamur, lalu masukkan ayamnya.

5. Masak sampai air agak menyusut, setelah agak dingin masukkan ke food container dan simpan di freezer.


Resep ayam goreng ungkep ini bisa diturunkan ke chiller semalaman, sebelum digoreng di pagi hari. Praktis dijadikan stok lauk harian, siap mencobanya?

Share

Open PO Terkait

Resep Lainnya