Resep Kue Semprit Renyah dan Lembut Pelengkap Hampers yang Istimewa!
Bahan-Bahan:
200 gram margarin
50 gram mentega
100 gram gula halus
2 kuning telur
300 gram tepung terigu protein rendah
50 gram tepung maizena
50 gram susu bubuk
Selai nanas, cokelat chips, atau ceri merah untuk topping
Cara Membuat Kue Semprit:
Campurkan margarin, mentega, dan gula halus.
Kocok dengan mixer kecepatan rendah hingga adonan lembut dan mengembang. Jangan terlalu lama agar kue tidak melebar saat dipanggang.
Masukkan kuning telur satu per satu sambil terus dikocok hingga merata.
Ayak tepung terigu, tepung maizena, dan susu bubuk.
Masukkan sedikit demi sedikit ke dalam adonan mentega, aduk dengan spatula hingga tercampur rata. Adonan akan terasa lembut dan mudah dibentuk.
Masukkan adonan ke dalam plastik segitiga yang sudah dipasangi spuit berbentuk bunga.
Cetak di atas loyang yang sudah dioles tipis margarin atau dialasi kertas baking.
Letakkan topping favorit di tengah kue (cokelat chips, selai nanas, atau ceri merah).
Panaskan oven pada suhu 150°C selama 10 menit.
Panggang kue selama 25–30 menit atau hingga bagian bawah kue berwarna keemasan.
Biarkan kue dingin sepenuhnya sebelum dimasukkan ke dalam toples atau kemasan hampers.