Resep Cumi Saus Tiram Super Gurih, Pakai Bumbu Iris Dijamin Masaknya Praktis!
Bahan Utama
- 300gram cumi basah
- 2 buah tahu kecil, potong kotak, goreng
- 1 btg daun bawang, iris kasar
- Garam dan gula secukupnya
Bumbu Iris
- 1 buah bawang bombai
- 4 siung bawang putih
- 2cm jahe
- 3 buah cabai merah
- 3 buah cabai hijau
- 2 buah cabai rawit
Bahan Saus
- 3 sdm kecap manis
- 3 sdm saus tiram
- 1 sdm saus sambal
- 120ml air
Cara Memasak
1. Buang kepala dan kulit cumi, lalu potong bentuk cincin.
2. Panaskan minyak goreng, tumis bumbu iris hingga harum. Masukkan bahan saus, aduk rata hingga mendidih.
3. Masukan cumi, garam, gula, tahu dan daun bawang. Masak hingga kuah agak mengental kira-kira 10 menit untuk mencegah cumi jadi alot. Jangan lupa untuk koreksi rasanya.
Tips lain agar resep cumi saus tiram lebih lezat adalah dengan melumuri cumi dengan air jeruk nipis. Cara ini ampuh menghilangkan bau amis dan membuat teksturnya lebih kenyal, lho. Selamat mencoba!