Resep Sambal Kecap yang Pedasnya Pas, Cocok untuk Cocolan Ikan Bakar
Sambal kecap adalah salah satu sambal yang digemari di Indonesia. Bukan tanpa alasan, kombinasi rasa pedas dan manis dari sambal ini menjadi pelengkap sempurna untuk berbagai hidangan, mulai dari sate, ayam bakar, nasi liwet hingga ikan bakar.
Keunikan sambal kecap terletak pada kesederhanaannya. Mudah dibuat dan dijamin anti gagal, sambal kecap ini dapat divariasi sesuka hati. Kamu bisa menambahkan bahan-bahan lain seperti bawang merah, jeruk nipis, atau tomat sesuai selera. Tingkat kepedasannya pun bisa disesuaikan dengan selera penikmatnya, sehingga bisa dinikmati semua kalangan termasuk anak-anak. Yuk, siap-siap bikin resep sambal kecap yang nikmat ini di rumah!
Bahan Utama
- 5 buah cabai rawit merah (sesuai selera)
- 3 sendok makan kecap manis
- 1 buah bawang merah, iris tipis
- 1 sendok makan air perasan jeruk nipis
- Garam secukupnya
Cara Memasak
- Cuci bersih cabai, lalu iris halus atau tumbuk kasar.
- Campurkan cabai dengan irisan bawang merah dalam wadah.
- Tambahkan kecap manis dan air perasan jeruk nipis. Aduk rata.
- Sesuaikan rasa dengan menambahkan garam jika perlu.
- Sambal kecap siap disantap sebagai pelengkap!
Gampang, kan? Sambal kecap ini pasti bakal bikin semua hidanganmu jadi makin lezat. Selamat mencoba!