Cara Membuat Cendol yang mudah di rumah, Dessert Khas Indonesia Pelepas Dahaga

Cara Membuat Cendol yang mudah di rumah, Dessert Khas Indonesia Pelepas Dahaga

14 Nov 2024 | 22:42

Penggemar kuliner Nusantara mungkin sudah tak asing dengan cendol. Minuman segar berbahan tepung beras ini sering jadi favorit untuk melepas dahaga, apalagi di tengah cuaca panas. 

Saking populernya, cendol masuk dalam daftar warisan budaya tak benda, lho. Namanya sendiri diambil dari kata "jendol," yang berarti benjolan, merujuk pada tekstur yang sedikit kenyal dan memiliki bentuk unik. Selain di Indonesia, cendol juga dikenal di Malaysia dan Singapura, namun masing-masing negara memiliki variasi penyajiannya.

Hadir dalam beragam warna, tapi cendol berwarna hijau yang paling mudah ditemukan. Dibuat secara tradisional, kudapan ini menggunakan sari daun pandan atau daun suji, sebagai pewarna alami. Bukan hanya bebas pewarna buatan, aromanya yang khas makin menyempurnakan segarnya aneka minuman dingin. Ingin mencoba membuatnya di rumah? Yuk, ikuti cara membuat cendol yang mudah berikut ini.

Bahan Utama

  • 100 gram tepung beras
  • 50 gram tepung sagu atau tepung tapioka
  • 400 ml air daun pandan dan daun suji 
  • 1/2 sendok teh garam
  • Es batu dan air es untuk merendam cendol setelah dicetak
  • Bahan Kuah Cendol:
  • 200 ml santan kental
  • 1/4 sendok teh garam
  • 150 gram gula merah, serut halus
  • 100 ml air

Cara Memasak

  1. Cara membuat ekstrak daun pandan dan suji: blender 10-12 lembar daun pandan dan 3 lembar daun suji dengan air, lalu disaring.
  2. Campurkan tepung beras, tepung sagu, air pandan, dan garam dalam panci. 
  3. Masak di atas api sedang sambil diaduk terus hingga adonan mengental dan berwarna hijau terang, lalu mengental seperti pasta.
  4. Siapkan baskom berisi air es. Masukkan adonan yang sudah jadi ke dalam cetakan cendol atau saringan berlubang besar. 
  5. Tekan-tekan hingga adonan keluar dalam bentuk bulir cendol dan jatuh ke dalam air es. Lakukan hingga adonan habis. Setelah itu, tiriskan cendol dan sisihkan.
  6. Rebus santan dengan sedikit garam sambil diaduk agar tidak pecah, lalu angkat dan dinginkan. 
  7. Di panci lain, masak gula merah dengan air hingga larut dan mengental sedikit, saring jika perlu.
  8. Siapkan gelas atau mangkuk, masukkan cendol secukupnya, tambahkan es batu, lalu siram dengan kuah santan dan gula merah. Cendol siap dinikmati!

Cara membuat cendol sendiri di rumah tentu lebih seru dan hemat. Bisa disajikan bersama gula merah cair dan santan, cukup atur tingkat manis sesuai selera yang segar untuk menghalau gerah saat cuaca sedang panas-panasnya. 



Share

Open PO Terkait

Resep Lainnya