Cara Membuat Tape Singkong yang Enak dan Manis, Mudah dan Anti Gagal.
Tape singkong merupakan makanan khas Bondowoso yang terkenal dengan kelegitan dan teksturnya yang empuk. Hasil olahan singkong ini ternyata sudah ada sejak zaman Kolonial Belanda, lho. Uniknya, dibandingkan dengan tape dari daerah lain, buatan pengrajin di Bondowoso ini minimal rasa asam sehingga nggak memicu perut panas.
Selain bisa dimakan langsung, tape singkong juga bisa diolah menjadi berbagai macam makanan atau dicampurkan ke dalam minuman dingin. Mungkin sebagian orang takut gagal membuat kudapan ini, tapi jangan khawatir dengan langkah-langkah yang dijelaskan dalam cara membuat tape ini dijamin anti gagal!
Bahan Utama
- 3 kg singkong segar
- 3 keping ragi tape
- Beberapa lembar daun pisang
Cara Memasak
- Kupas singkong dan cuci sampai bersih, potong-potong sekitar 5 cm.
- Kukus singkong sampai matang selama 20 menit. Tusuk menggunakan garpu untuk memastikan singkong sudah matang.
- Angkat dan biarkan singkong benar-benar dingin.
- Haluskan ragi tape.
- Siapkan wadah plastik yang memiliki penutup dan lapisi wadah menggunakan daun pisang.
- Tata singkong ke dalam wadah, lalu taburi dengan ragi yang sudah dihaluskan hingga rata sempurna. Tutup rapat wadah.
- Simpan wadah ke tempat kering, gelap, dan di suhu ruang. Diamkan selama kurang lebih 2-3 hari.
Selain cara di atas, hindari menyentuh tape singkong yang jadi agar tidak terkontaminasi bakteri, karena akan membuat rasanya cepat masam. Pakai pencapit makanan untuk mengambil dan menata singkong di dalam wadah, lalu simpan di dalam lemari pendingin. Selamat mencoba!