Resep Sapi Lada Hitam ala Resto, Olahan Daging Sapi yang Super Nikmat

Resep Sapi Lada Hitam ala Resto, Olahan Daging Sapi yang Super Nikmat

15 Jan 2024 | 16:15

Punya stok daging sapi di rumah, tapi bingung mau diolah menjadi hidangan rumahan? Menu ala restoran seperti sapi lada hitam mungkin bisa menjadi pilihan, terutama bagi siapa saja yang tak punya banyak waktu memasak. 

Termasuk hidangan peranakan, menu sapi lada hitam ini banyak dijajakan di restoran Chinese Food. Memiliki cita rasa yang khas, sensasi pedas terasa saat menggigit butiran lada utuh, yang terselip di antara potongan daging sapi, irisan bawang bombay, dan paprika.

Sedap disajikan dengan nasi putih hangat, kunci kelezatan hidangan ini ada pada proses marinasi potongan daging sapi dengan beragam bumbu. Nah, kalau kamu tertarik buat nyobain resep sapi lada hitam, simak dulu yuk bahan-bahan dan cara membuatnya berikut ini.

Bahan Utama

  • 500 gram daging sapi has dalam, iris tipis
  • 3 siung bawang putih, cincang halus
  • 1 buah bawang bombay, iris tipis
  • 1 sdm lada hitam, tumbuk kasar
  • 2 sdm kecap manis
  • 1 sdm saus tiram
  • 1 sdm saus tomat
  • 1 sdm minyak wijen
  • 1/2 sdt garam
  • 1/4 sdt gula pasir
  • Minyak goreng secukupnya

Cara Memasak

  •  Panaskan minyak goreng dalam wajan, tumis bawang putih dan bawang bombay hingga harum.
  • Masukkan daging sapi, aduk hingga rata dan berubah warna.
  • Tambahkan lada hitam, kecap manis, saus tiram, saus tomat, minyak wijen, garam, dan gula pasir. Aduk hingga rata dan koreksi rasa.
  • Masak dan tunggu daging matang dan bumbu meresap.
  • Angkat dan sajikan sapi lada hitam di piring.

Sapi lada hitam cocok disajikan dengan nasi hangat. Nikmati hidangan ini sebagai menu andalan setiap kumpul keluarga.


Share

Open PO Terkait

Resep Lainnya